Cinta Saja Tak Akan Cukup namun Uang Bukan Segalanya

Berawal dari nonton drama Korea yang tayang di bulan Februari 2014 judul nya “Emergency Couple” dan “Cunning Single Lady” meskipun jalan cerita, plot dan latar nya berbeda tapi inti cerita kedua drama yang tayang hampir bersamaan ini sama yaitu mengisahkan tentang suami istri yang bercerai namun takdir mempertemukan mereka kembali tanpa disengaja. 



Cunning Single Lady menceritakan tentang perkawinan Na Ae Ra dan Cha Jung Who yang bercerai di usia 4 tahun pernikahan mereka. Awal menikah Na Ae Ra bahagia menjadi seorang istri yang mengurus rumahtangga karena Jung Who suaminya bekerja sebagai pegawai negeri namun tepat di hari ke 100 pernikahan mereka Jung Who memutuskan untuk keluar dari pekerjaan nya untuk memulai berbisnis sendiri di bidang IT. Dan bisnis Jung Who ternyata tidak lancar malahan membuat pasangan itu berhutang  sehingga Ae Ra harus bekerja membanting tulang untuk menopang rumahtangga mereka dan mencicil hutang-hutang akibat bisnis Jung Who yang tak lancar.


Sampai 4 tahun usia pernikahan mereka, perasaan  Ae Ra meledak tidak dapat bertahan lagi dan memutuskan untuk bercerai meskipun Cha Jung Who tidak menolak untuk bercerai. Hingga ahirnya mereka bercerai dan perceraian itu membuat Jung Who benci pada Ae Ra karena terluka hatinya.dan 3 tahun kemudian mereka dipertemukan kembali, secara tidak sengaja Ae Ra membaca majalah yang isi nya artikel tentang Cha Jung Who yang menjadi seorang chaebol (konglomerat) dibidang IT. Ternyata Jung Who bisa sukses  karena tepat dihari mereka bercerai dia mendapat seorang investor…ironis memang, sementara kehidupan Ae Ra tetap tidak berubah setelah 3 tahun bercerai dia tetap banting tulang bekerja sambil tetap menyicil hutang-hutang saat mereka menikah dan dia hidup masih menumpang di kontrakan teman nya.


Setelah membaca artikel tentang Cha Jung Who menjadi konglomerat Ae Ra pun sakit hati karena merasa dikhianati , dia mengganggap Jung Who tidak jujur saat mereka bercerai bahwa ada investor yang mau membantu bisnis mereka. Dan dimulai lah pembalasan dendam Ae Ra  pada Jung Who dengan cara bagaimana? Yaitu dia bekerja di perusahaan Jung Who.


Namun seiring berjalan nya waktu ternyata hal itu malah membuat mereka CLBK alias cinta lama bersemi kembali…hehehe… begitulah inti cerita drama Cunning Single Lady, dengan genre komedi romantis dan disajikan dengan konflik yang menarik dan happy ending membuat drama ini tersaji indah.



Emergency Couple menceritakan tentang perkawinan Oh Jin Hee dan Oh Chang Min yang bercerai di usia pernikahan mereka yang baru 1 tahun.  Mereka menikah di usia muda yaitu saat Chang Min menjadi mahasiswa kedokteran dan memutuskan untuk keluar dari kuliah nya, boleh di bilang pernikahan mereka disebut kawin lari karena tidak disetujui oleh keluarga kedua belah pihak. Setelah menikah Chang Min bekerja di perusahaan farmasi untuk menghidupi rumahtangga mereka dan dia harus menanggung malu karena menawarkan obat pada dokter-dokter yang dulunya adalah teman-teman nya saat menjadi mahasiswa kedokteran.


Sementara Oh Jin He hanya mengurus rumahtangga, namun dia juga tidak tenang hidupnya karena mertua nya yang tidak menyutujui pernikahanan mereka terus meneror nya. Baru satu tahun kemudian saat emosi mereka meledak hingga membuat pertengkaran besar dan mengakibatkan perceraian terjadi. 6 tahun kemudian mereka tidak sengaja bertemu di rumahsakit tempat mereka magang sebagai dokter baru, ternyata baik Jin Hee maupun Chang Min masing-masing kuliah kedokteran setelah perceraian mereka. Bisa di tebak kan, pasti happy ending karena lama-lama cinta mereka tumbuh kembali.


Baik Cunning Single Lady maupun Emergency Couple sama-sama jelas bahwa di tengah-tengah episode mereka malah menjadi saling instropeksi diri, menyadari dan mengakui  kesalahan masing-masing hingga saat mereka kembali merajut rumahtangga mereka lebih saling mengerti dan justru cinta mereka semakin kuat satu sama lain. Itu lah pelajaran yang bisa saya ambil dari drama nya yang kebetulan keduanya saya simak. Dan saya suka dengan jalan cerita kedua drama tersebut.


Dalam kehidupan nyata, kalau suatu hubungan tidak ada konflik justru akan merasa aneh. Bagaimana kita bisa saling mengerti kalau kita tidak ada masalah dulu dengan pasangan kita…bagaimana kita akan semakin mencintai pasangan kita kalau tidak pernah ada konflik dulu…bagaimana kita akan semakin kuat kalau kita tidak pernah merasakan jatuh…bagaimana kita akan tau kalau sehat itu perlu kalau kita tidak pernah merasakan sakit…bagaimana kita akan bertobat kalau kita tidak pernah merasa punya dosa??? Bagaimana kita akan bisa bersyukur kalau kita tidak pernah sadar telah diberi cobaan olehNya…


Masalah, konflik, ujian, emosi, air mata pasti bisa saja/pernah terjadi dalam suatu pernikahan namun yang terpenting adalah apa yang kita lakukan setelah nya…bagaimana cara kita menyikapinya…


* Link Sinopsis Lengkap Cunning Single Lady 1-16
(Final)
* Link Sinopsis Lengkap Emergency Couple 1-21 (Final)



....bee anni...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar